• Jelajahi

    Copyright © Channel Sultra
    Best Viral Premium Blogger Templates

    no-style

    Kembali Perjuangkan Kesejahteraan Anggota, Asosiasi BPD Gelar Konsolidasi

    Minggu, 28 Mei 2023, Mei 28, 2023 WIB Last Updated 2023-05-29T02:23:01Z
    Channel Sultra by Redaksi



    Ket Gam : Foto Bersama Anggota BPD Se - Konsel Usai Gelar Rapat Konsolidasi

    CHANNELSULTRA.COM, KONSEL - Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) menggelar rapat konsolidasi sekaligus melakukan pemilihan pengurus baru untuk periode 2023-2029, bertempat di Balai Desa Lerepako, Kecamatan Laeya, Kabupaten Konsel, Minggu (28/5/2023).


    Rapat Konsolidasi tersebut dihadiri oleh Ketua Asosiasi BPD Kabupaten Konsel periode 2018-2023 Indra Mahmud bersama Sekretaris Andi Razak, Bendahara Liswanti dan pengurus lainnya serta diikuti oleh Ketua dan Anggota BPD se-Kabupaten Konawe Selatan.


    Dalam pemilihan pengurus, Indra Mahmud kembali dipercaya sebagai Ketua Asosiasi BPD Kabupaten Konawe Selatan periode 2023-2029.


    Indra Mahmud menyampaikan rapat konsolidasi ini digelar dengan tujuan untuk menjalin silaturahmi dan kekompakan sesama anggota BPD.


    "Apalagi banyak anggota BPD yang baru terpilih dan tergabung dalam Asosiasi ini sehingga perlu kita lakukan konsolidasi untuk ajang silaturahmi dan saling menguatkan diantara kita sesama anggota BPD," ucap Ketua BPD Desa Duduria ini.


    "Dalam rapat konsolidasi tadi juga dibahas sejumlah agenda penting dan program-program Asosiasi BPD Kabupaten Konsel yang masih perlu untuk dijalankan pada periode selanjutnya," imbuhnya.


    Indra menambahkan, ia bersama pengurus Asosiasi BPD Kabupaten Konsel akan tetap memperjuangkan kesejahteraan anggota BPD se-Kabupaten Konawe Selatan.


    Karena sebelumnya, Asosiasi BPD Kabupaten Konsel telah berulang kali memperjuangkan kesejahteraan anggota BPD dan baru terealisasi pada penambahan BOP BPD pada tahun 2022 yang tertuang dalam Peraturan Bupati Konawe Selatan dengan angka maksimal sebesar 5 juta rupiah pertahunnya.


    "Setelah saya terpilih untuk kedua kalinya sebagai Ketua Asosiasi BPD Kabupaten Konsel, program pertama saya tetap komitmen untuk memperjuangkan kesejahteraan BPD dan mendorong DPRD Kabupaten Konsel untuk segera membahas Perda tentang BPD," tegasnya.


    Selain BOP BPD yang dinaikkan, Indra berharap agar Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan juga menaikkan tunjangan BPD yang dinilainya masih sangat minim.


    "Di kabupaten lain itu tunjangan BPD cukup lumayan, seharusnya di Kabupaten Konawe Selatan juga harus dinaikkan tunjangannya, mengingat BPD ini merupakan lembaga yang mengawasi jalannya pemerintahan di desa sehingga harus diperhatikan kesejahteraannya," harapnya. 


    Berikut Susunan Pengurus Asosiasi BPD Kabupaten Konsel Masa Kerja 2023-2029.


    Ketua : Indra Mahmud, SE

    Wakil Ketua : Drs Yusman

    Sekretaris : Muh Tomin Landema

    Bendahara : Liswanti, S.Pd


    Kordinator Bidang Pendidikan dan Pelatihan (SDM) : Yotam Boby, S.Pd., M.Pd

    Kordinator Bidang Advokasi dan Hukum : Aminudin, S.H., M.H

    Kordinator Bidang Hubungan Masyarakat : Agus Muhaimin

    Kordinator Bidang Pemerintahan Desa : Faisal Arianto

    Kordinator Bidang Pembangunan : Muhlis, S.Pd., M.Pd

    Kordinator Bidang Perempuan : Ratna Letifa Elisabeth (*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini